Pimpinan Pesantren Modern Misbahul Ulum Lantik 148 Pengurus Organisasi Periode 2021/2022
Misbahululum.ac.id – Pimpinan Pesantren Modern Misbahul Ulum melantik 148 pengurus Organisasi santri periode 2021/2022. Acara tersebut diawali dengan pembacaan laporan pertanggung jawaban dihadapan seluruh santri serta diakhiri dengan serah terima jabatan.
Acara yang berlangsung di Pesantren Modern Misbahul Ulum Paloh, Kecamatan Muara Satu, Kota Lhokseumawe tersebut diselengarakan di dua tempat terpisah, untuk santri putra pelantikan dilaksanakan di Aula Teuku Umar, sementara santri putri di Aula Cut Nyak dhien. 18-21/01/2021
Pelantikan itu juga dihadiri oleh seluruh santri, majelis guru, Pembina organisasi santri dan Pimpinan Pesantren Modern Misbahul Ulum.
Selanjutnya, membuka acara tersebut Pembina organisasi santri mengatakan dalam pidatonya bahwa hari ini seluruh laporan pertanggung jawaban Pengurus Organisasi santri Pesantren Modern Misbahul Ulum (OSPMMU) periode 2019/2020 disaksikan oleh Pimpinan dan Santri kelas 1 sampai dengan kelas 5, hal ini dituntut untuk mencapai sinergitas dengan apa yang telah dilkukan selama satu periode silam.
“ berikan laporan yang valid termasuk seluruh inventaris dan program kerja yang telah dijalankan selama satu tahun ini dengan cermat” ujar Ustadz Dadang Chaidir selaku Pembina OSPMMU santri pagi itu.
Kemudian, Pimpinan Pesantren Modern Misbahul Ulum juga menghimbau bahwa acara pembacaan Laporan Pertanggung Jawaban dan pelantikan ini merupakan acara yang sangat penting setelah acara wisuda.
“kepada seluruh santri kelas akhir, pembacaan LPJ sama halnya dengan mempertanggung jawabkan amanah yang telah diberikan” ujar KH. Dr. Hamdani Khalifah, MA sebelum acara pelantikan berlangsung.
Beliau juga menuturkan bahwa menjaga amanah yang diawali dengan sumpah suci bukanlah hal yang mudah, kami berharap seluruh santri yang akan dilantik hari ini dapat menjalankan seluruh tanggung jawab dengan ikhlas dan menanamkan nilai pendidikan di setiap program nantinya.
Mengakhiri acara tersebut serah terima jabatan dari pengurus lama ke pengurus organisasi baru berlangsung meriah, wajah-wajah baru diharapkan mampu menunjukkan impilemtasi ilmu agama serta panutan bagi seluruh santri lainnya. JZ
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!