Pesantren Modern Misbahul Ulum

Santri Misbahul Ulum Peroleh Juara Umum Seleksi POPDA XVII Cabang Olahraga Silat

misbahululum.ac.id – Azhari selaku Ketua umum Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Lhokseumawe adakan seleksi pemilihan atlet Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) XVII cabang pencak silat se-Kota Lhokseumawe di Pesantren Modern Misbahul Ulum.

Seleksi ini berlatarkan di Aula Teuku Umar (Komplek Pesantren), Meuria Paloh, Kec. Muara Satu, Kota Lhokseumawe, pada tanggal 1dan 2 juni 2024.

Selain Misbahul Ulum, seleksi tersebut turut dihadiri oleh atlet silat dari berbagai sekolah dan pesantren yang ada di Lhokseumawe, beberapa diantaranya adalah SMKN 1 Lhokseumawe, SMKN 2 Lhokseumawe, Dayah Modern Ihyaaussunnah, dan Ma’had Tahfidzul Qur’an Islamic Center.

Seleksi ini dilaksanakan dikarenakan ada banyak atlet yang berminat untuk mengikuti event tersebut, dan kebetulan seleksi tersebut diadakan di pesantren Modern Misbahul ulum.

Dalam kegiatan ini Misbahul Ulum mengutus 18 orang atlet silat. Selaras dengan itu, sebanyak 6 orang santri berhasil lolos seleksi, dengan ini Misbahul ulum berhasil menjadi juara umum dalam seleksi tersebut.

Ustadz Hasballah, M.Pd selaku Ketua Padepokan Silat Misbahul Ulum menyatakan harapan beliau kepada seluruh pesilat Misbahul Ulum agar tetap berjaya di mana pun mereka berada.

“harapan saya kepada semua pesilat Misbahul Ulum agar tetap berjaya di mana pun berada. paling tidak, sudah ada yang talah mengikuti Pekan Olahraga Nasional (PON) XX di papua dan berhasil mendapatkan juara II.” Ungkap beliau.

Event yang diadakan 2 tahun sekali tersebut akan diadakan di Aceh Timur. adapun nama nama santri Pesantren Modern Misbahul Ulum yang lolos seleksi POPDA XVII adalah sebagai berikut:

Yafiq Aqil menempati kelas A, jainal Adha menempati kelas B, Farridh menempati kelas C, Fatih Arrayyan menempati kelas D, Qhalvien Ajie Wijaya menempati kelas E, dan Fachrurrazi menempati kelas G.(MAH)

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *