Kata Sambutan oleh Pimpinan Pesantren Modern Misbahul Ulum pada Acara Maulid Nabi Muhammad 1443 H

Santri Pesantren Modern Misbahul Ulum Peringati Maulid Rasulullah SAW 1443 H

Misbahululum.ac.id – Sebagai wujud cinta kepada Rasulullah SAW, Santri Pesantren Modern Misbahul Ulum gelar acara peringatan maulid Nabi Muhammad SAW tahun 1443 H. Peringatan hari kelahiran nabi ini dijadikan sebagai memontum untuk selalu bersyukur atas perjuangan nabi Muhammad SAW dalam menegakkan agama Allah swt.

Peringatan maulid nabi tahun 1443 H diselenggarakan di Aula Serbaguna Teuku Umar Desa Meuria Paloh Kecamatan Muara Satu Kota Lhokseumawe (19/10). Acara yang dimulai pada pukul 08.00 WIB hingga 12.00 ini dihadiri oleh Pimpinan, wakil pimpinan, majelis guru, dan seluruh santri Pesantren Modern Misbahul Ulum.

Perlombaan Pidato Menyambut Maulid Nabi Muhammad SAW 1443 H

Selanjutnya, peringatan hari kelahiran nabi Muhammad SAW tahun 1443 H kali ini bertemakan “Meningkatkan Cinta Kepada Rasulullah SAW dengan Menjadikannya Suri Teladan dalam Kehidupan” yang dijadikan sebagai media dakwah dalam menyampaikan nilai-nilai beragama seperti yang dicontohkan nabi Muhammad SAW.

Selanjutnya, dengan mengucap bismilahirrahmannirahmi peringatan maulid nabi Muhammad SAW Tahun 1443 H dibuka oleh Pimpinan Pesantren Modern Misbahul Ulum Ust. KH. Dr. Hamdani Khalifah, M.A. sebagai tanda dimulainya acara.

Dalam kesempatan itu, beliau berpesan kepada seluruh saluruh santri agar menjadikan acara ini sebagai bentuk peringatan bukan perayaan.

Berselang beberapa saat setelah pembukaan, acara yang penuh keheningan ini dimeriahkan dengan penampilan nasyid dari setiap perwakilan asrama, lomba pidato, dan Rangking 1 tingkat Tsanawiyah dan Aliyah. (Azhari)

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *